Jumat, 24 September 2010

ssssttt... Aku Selingkuh

Aku mengenal wanita ini setahun yang lalu. Cantik,cerdas,imut,dan manja membuatku selalu merindukannya. Setahun ini kami hanya bertemu seminggu sekali,130 km jarak yang membentang memisahkan kami.

Sabtu dan minggu adalah masa paling menyenangkan bagi kami karena selama 2 hari kami bisa memadu kasih dan melepas kerinduan yang meraja dan tertahan 5 hari lamanya. Bagi para pecinta setiap detik berpisah adalah masa yang paling menyakitkan.

Bila antara senin - jum’at kerinduan sudah tak tertahankan, yang bisa kulakukan adalah memandang fotonya berlama-lama dan menyapanya lewat telepon.

Wanita ini tak kalah cantik dari istriku, matanya bulat, rambutnya ikal, kulitnya putih, pipinya gembil…. duh….sejak bertemu dengannya aku merasa jatuh cinta untuk yang kedua kalinya…
Maafkan aku istriku, aku telah berselingkuh
Ya, aku selingkuh karena telah mencintai wanita lain selain istriku. Dan setiap aku bercerita ke istriku bahwa aku teramat mencintai wanita ini selain dirinya, istriku tersenyum kemudian mengucapkan “terima kasih cinta.. “

Wanita itu kini sedang senang-senangnya tertatih belajar berjalan, dan belajar mengeja kata. ” Ba.. Pak..Ba..Pak” begitulah biasanya wanita ini memanggilku, tak dihiraukannya pesanku berulang-ulang untuk memanggilku “ayah”, menggemaskan …..

Ya, wanita itu adalah putri kecilku……

Aku masih bisa mengingat dengan jelas,2 bulan setelah pernikahan kami,sebelum subuh,istriku memberitahukan bahwa dia telah hamil . Alhamdulillah, aku langsung sujud syukur kala itu. Dan setelahnya kisah-kisah mengagumkan dimulai….

3 bulan pertama masa kehamilan istriku, berat badanku turun signifikan, karena ternyata eh ternyata yang suka mual dan muntah-muntah adalah aku, bukan istriku….

Dan istriku mulai dengan hobi barunya bernama ngidam.Minta rambutan pada pagi buta, minta nasi padang pada jam dimana belum ada satupun warung padang yang buka, minta burung dara goreng (untuk yang satu ini paling susah karena baru dapat setelah lebih dari 5 kali keliling-keliling kota). Dueh cinta….

Puncaknya, sore itu tulang belakangku terasa panas sekali, tak terbesit sedikit pun ini tanda-tanda menjelang persalinan karena yang sakit bukan istriku tapi aku.. ya sekali lagi aku sodara-sodara….

Alhamdulillah,selepas rasa sakit itu, pada tanggal 1 November 2008 pukul 02.30 WIB, bidadari kecilku lahir dengan normal dan sehat. Segala puji syukur bagi-Mu… air mataku tumpah dini hari itu…

Naveesah Ersya Sabilah, doa dan sekaligus nama kusematkan untuk putri kecilku.

Dan kini ia tumbuh menjadi gadis kecil yang sungguh menggemaskan, gadis kecil yang selalu tertawa kegirangan saat mengetahui ayahnya datang, gadis kecil yang selalu membuat langkahku selalu berat saat harus meninggalkannya. Pekerjaan di luar kota membuatku harus berpisah dengan anak - istriku untuk sementara waktu.

Alangkah irinya aku kepada setiap ayah yang bisa bersua dengan buah hatinya setiap hari setiap waktu. Alangkah mirisnya aku menyaksikan seorang ayah yang lebih senang berada di kantor dan mengabaikan kesempatan untuk bercengkrama dengan keluarganya, untuk ayah yang seperti itu dengan segala kerendahan hati aku ingin mengucapkan bela sungkawa untuk anda…….

Selasa, 01 Juli 2008

Catatan Seorang Suami

Menjadi suami?
Hal yang dahulu begitu kuimpikan. Entahlah rasa apa yang sedang menggelegak dalam jiwa. Namun kerinduan untuk segera bertemu dengan pasangan jiwaku seolah sudah melebihi kadar kemampuan seorang lajang untuk bertahan. Dan kini aku hadir sebagai seorang suami, impian yang mewujud, ya aku kini bersanding dengan seorang bidadari.

Kemudian kini hidupku sedang penuh diliputi kejutan-kejutan. Kehidupan yang semula kupahami (seolah) sebagai kebebasan tanpa batas, kini harus benar-benar menyadari, ada hati yang harus dijaga, ada benih cinta yang harus senantiasa disemai, dipupuk dan dijaga pertumbuhannya di ladang jiwa.

Hadir sebagai seorang suami, menuntut diri untuk senantiasa menghadirkan dan membaluri pasangan kita dengan kebahagiaan, karena kebahagiaan terbesar seorang suami barangkali bukan sekedar terpenuhinya langit-langit harapan, namun melihat senyum manis bidadari kita terukir di wajahnya senatiasa adalah penghapus segala lara.

Di sinilah uniknya, cinta dan keinginan untuk memborong kebahagiaan untuknya terkadang menjadi semacam pintu untuk menyakitinya. Ironi? Barangkali bisa dibilang begitu, tapi bukankah memang itu hal wajar yang terjadi sebagai efek relasi dua orang insan berbeda yang belum pernah mengenal sebelumnya, dua presepsi tentang bahagia yang belum bersua.

Ya, kami hadir dalam keragaman, banyak warna, menyulamnya dengan benang cinta. Dan saat ini diperlukan tingkat kedewasaan yang begitu rupa untuk menahan diri menuntut pasangan kita seperti yang kita inginkan. Karena betapa pun ia tetap adalah dirinya, apa yang lebih menyakitkan dari keterpaksaan untuk menjadi orang lain bukan?

Ini hanya masalah waktu, aku menyakininya. Dan tidak diperlukan rumusan-rumusan sikap, aku kini ingin mengalir, sebisa yang kubisa, aku akan selalu ingin membuatnya tersenyum, biarlah hanya Tuhan yang Tahu betapa aku begitu mencintainya, karena mencintai adalah bentuk ibadahku kepada-Nya. Dan aku bukan pedagang kelontong yang selalu memaknai setiap memberi harus menerima, hidup terlalu sempit untuk selalu dimaknai sebagai transaksi rugi - laba.

Apakah mencintai dan berusaha menjadi baik, modal yang cukup untuk menjadi suami? Biarkan realitas yang menjawabnya, satu tekadku: mencintainya hingga ujung waktuku, cukup bagiku.


Rumah Cinta, Maret 2008
"Terima kasih, telah menemaniku"

Mertuaku, Guruku

Udara siang itu cukup terik, di ruangan yang tak berpendingin tersebut, keringat dingin membasahi tubuhku. Lidahku seakan kelu, diskusi dua keluarga yang sedang menentukan kesepakatan untuk waktu pernikahan kami, tidak begitu kuikuti sepenuhnya, entah saat itu aku berfikir apa. Aku hanya merasakan kepanikan yang luar biasa membayangkan jika kemudian hasil dari pertemuan itu nantinya memperlama prosesi ikatan suci itu dilakukan.

Ketakutan yang aku kira cukup beralasan, ketika menyaksikan tidak bertemunya 2 pendapat yang berbeda tentang penentuan hari, yang satu berkeinginan untuk dipercepat dengan alasan menghindari fitnah sedangkan yang lainnya berkeinginan agar prosesi ini memiliki waktu yang cukup matang untuk dipersiapkan. Dan untuk beberapa waktu kedua pendapat ini belum bisa berkompromi.

Hingga kebuntuan pun akhirnya terpecahkan saat dengan tegas bapak mertuaku saat itu berujar, " Bapak-ibu sekalian, esensi kebahagiaan itu sejatinya adalah ketentraman, dan ketentraman merupakan buah dari sikap ke-cukupan kita.Sekiranya kemampuan maksimal kita hanya bisa mengisi setengah gelas, maka lebih kalau kemudian kita tidak "neko-neko" memenuhi gelas tersebut, jadi saya kira tidak ada alasan untuk mengulur prosesi sakral ini".

Kalimat ajaib inilah yang kemudian membuat acara khitbah itu pun kemudian menetapkan Jum'at, 14 Desember 2007 sebagai waktu untuk menggenapkan separuh agama kami, 26 hari setelah proses khitbah, waktu yang tergolong supercepat bagi keluargaku, bahkan di luar bayanganku.

Barangkali untuk beberapa orang -bahkan mungkin aku- kalimat itu tidak sepenuhnya benar, namun kesahajaan dan simplifikasi masalah mertuaku membuatku harus mengacungi jempol kepada beliau.

Dan kekagumanku ini kemudian semakin bertambah, setelah melihat keseharian beliau. Lelaki yang hampir seluruh rambutnya telah memutih ini, sangat sederhana, pekerja keras, dan begitu bijak dalam memandang kehidupan. Hampir setiap kami ngobrol berdua, begitu banyak kekaguman membuncah di benakku mendengar tutur nasehatnya.

Beliaulah yang dengan segala kelapangan hati, mau menerima lelaki biasa yang penuh keterbatasan ini untuk menjadikan putrinya belahan hidup.

Lelaki paruh baya inilah yang sering menguatkan menantunya untuk bertahan dengan prinsip hidup yang diyakini, tanpa harus terpengaruh dengan hiruk pikuk apa kata orang.menjadi manusia merdeka, terbebas dari lingkaran caci dan puji.

Dan tidak teramat sulit bagiku untuk memajang sosok beliau dalam dinding jiwaku, menambah deretan panjang orang - orang yang aku begitu menyukai untuk memandang lekat - lekat wajahnya, orang - orang yang menjadi guru bagiku.

Terima kasih bapak, Terima kasih atas bidadari yang telah engkau percayakan kepadaku, betapapun aku bukan lelaki mulia....
Segala Puji Syukur Bagi-Mu, Duhai Tuhanku.....


Salatiga, Pukul 00.00 Tahun 2008